Strategi Polda Babel Cegah Geng Motor, Edukasi Langsung ke Sekolah

VOTENEWS.ID, Pangkalpinang– Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo, hadir sebagai pembina upacara di SMA Negeri 2 Pangkalpinang, Senin (20/1/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya strategis Polda Babel untuk mencegah dan memberantas aktivitas geng motor di wilayah tersebut.

Kapolda menjelaskan bahwa aksi ini dilakukan secara serentak di 30 sekolah di bawah Polresta Pangkalpinang sebagai langkah preventif. “Kami ingin memberikan edukasi langsung kepada pelajar agar mereka tidak terpengaruh oleh geng motor. Ini adalah bagian dari upaya kami menjaga masa depan generasi muda,” ujar Hendro.

Data terbaru dari hasil pemetaan dan operasi penangkapan menunjukkan bahwa pelajar SMA dan SMP menjadi kelompok yang paling rentan terlibat dalam aktivitas geng motor. Menyadari hal tersebut, jajaran kepolisian menyusun program pencegahan yang menyasar langsung ke sekolah-sekolah.

Dalam upacara tersebut, selain memberikan arahan, juga digelar deklarasi anti-geng motor. Seluruh siswa dan guru berikrar bersama untuk menolak segala bentuk aktivitas geng motor, baik di lingkungan sekolah maupun luar sekolah. Deklarasi ini diharapkan mampu menjadi langkah awal yang konkret untuk melindungi siswa dari pengaruh buruk.

“Kami mengimbau pihak sekolah untuk tidak ragu melapor jika ada aktivitas mencurigakan yang berhubungan dengan gengster. Kami siap menindaklanjuti laporan tersebut demi keamanan dan kenyamanan lingkungan pendidikan,” tegas Hendro.

Kapolda menekankan pentingnya pengawasan dan pendampingan terhadap para pelajar, tidak hanya dari pihak sekolah tetapi juga dari orang tua dan masyarakat. “Anak-anak kita adalah aset masa depan. Mari kita bimbing dan awasi mereka agar dapat berkembang dalam lingkungan yang positif,” pungkasnya.

Upaya ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif, sekaligus mempersempit ruang gerak kelompok geng motor di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.