VOTENEWS.ID, Pangkalanbaru– Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel), Sugito, menegaskan pentingnya kolaborasi antara Pemerintah Provinsi dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) dalam meningkatkan pelayanan pertanahan di wilayah tersebut. Hal ini disampaikannya dalam acara pisah sambut Kepala Kantor Wilayah BPN Kep. Babel yang berlangsung di Soll Marina Hotel, Bangka Tengah, Selasa (22/01/2025).
Acara ini menjadi momen perpisahan bagi I Made Daging, yang kini menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Bali, sekaligus penyambutan Hiskia Simarmata sebagai Kepala Kantor Wilayah BPN Kep. Babel yang baru.
Dalam sambutannya, Sugito mengapresiasi dedikasi I Made Daging yang telah mencatat berbagai capaian selama masa tugasnya. “Semoga semangat pengabdian dan dedikasi tinggi yang telah ditunjukkan dapat terus dilanjutkan di tempat tugas baru,” ucap Sugito.
Di sisi lain, Sugito menyampaikan harapan besar kepada Hiskia Simarmata untuk menjaga dan memperkuat sinergitas yang telah terjalin antara BPN dan Pemerintah Provinsi Kep. Babel. Ia juga menyambut kehadiran Hiskia sebagai bagian dari keluarga besar di Negeri Serumpun Sebalai.
Sugito menyoroti beberapa aspek penting kerja sama yang telah berjalan, seperti percepatan sertifikasi aset pemerintah daerah, penanganan masalah aset tanah, dan pembaruan data pertanahan yang terintegrasi dengan pajak daerah. “Langkah-langkah ini bertujuan untuk menjamin tertib administrasi dan meningkatkan efisiensi pelayanan pertanahan,” tegasnya.
Dengan pergantian kepemimpinan di BPN Kep. Babel, Sugito berharap kolaborasi yang kuat dapat terus berlanjut demi memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan mendukung pembangunan daerah.
Sumber Diskominfo