VOTENEWS.ID, Pangkalpinang – PT Timah Tbk memberikan penghargaan kepada karyawan dan mitra usaha yang aktif menerapkan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) selama Bulan K3 Nasional 2025. Acara puncak peringatan ini berlangsung di Graha Timah pada Rabu (12/02/2025), bersamaan dengan PJO Summit dan Bimbingan Teknis Keselamatan Pertambangan.
Direktur Operasi dan Produksi PT Timah, Nur Adi Kuncoro, menyerahkan langsung penghargaan kepada para penerima. Perusahaan mengapresiasi kontribusi luar biasa dalam meningkatkan standar K3 di lingkungan kerja.
Penghargaan ini meliputi beberapa kategori, antara lain Penanggung Jawab Operasional Terbaik, Pengawas Operasional Terbaik, Observasi dan CCV Terbaik, Karyawan dengan Hasil MCU Terbaik, serta Program Gerakan Sehat Insan PT Timah (GESIT).
Budi Suriansyah dari CV Jaya Mandiri meraih posisi ketiga dalam kategori Penanggung Jawab Operasional Terbaik 2024. Ia mengaku terkejut saat namanya diumumkan sebagai pemenang.
“Saya tidak menyangka bisa menang karena tidak mendapat informasi sebelumnya. Ternyata tim langsung menilai kinerja saya,” ungkap Budi.
Budi menganggap penghargaan ini sebagai tanggung jawab besar untuk meningkatkan pengelolaan dan pengawasan K3.
“Selain merasa bangga, saya sadar penghargaan ini membawa tanggung jawab tambahan di tahun 2025. Saya termotivasi untuk mempertahankan predikat ini di masa mendatang,” tambahnya.
Ia juga berharap penghargaan ini mendorong PJO lain untuk meningkatkan kinerja K3 di wilayah masing-masing.
“Saya ingin penghargaan ini memotivasi PJO lain agar terus mengembangkan program K3 di area kerja mereka. Saya juga berharap perusahaan lebih sering mengadakan sosialisasi dan edukasi K3 bagi PJO dan PJL,” katanya.
Sementara itu, Marpawi dari Divisi Mine Support berhasil meraih posisi ketiga dalam kategori Program Gerakan Sehat Insan Timah (GESIT) dengan jumlah langkah terbanyak sepanjang 2024. Hobi lari membantunya aktif mengikuti program tersebut.
“Saya memang suka olahraga, terutama lari. Saat ini saya bertugas di kapal KIP 12 dan rutin berlari keliling kapal setiap pagi dan sore untuk menjaga kebugaran,” jelas Marpawi.
Ia merasa penghargaan ini memotivasinya untuk tetap aktif dan menginspirasi rekan-rekannya.
“Saya ingin membagikan semangat berolahraga kepada teman-teman agar mereka juga menjaga kebugaran tubuh,” pungkasnya.
PT Timah Tbk berharap penghargaan ini mendorong seluruh karyawan dan mitra untuk terus menjaga budaya K3 dan gaya hidup sehat di lingkungan kerja.